Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kerja PNS

Surat Izin Tidak Masuk Kerja PNS yang baik dan benar dimana bisa anda gunakan baik yang masih karyawan swasta dan PNS.

Kali ini, kami hadirkan demi memberikan sahabat informasi yang sangat bermanfaat dalam dunia kerja tentunya. Biasanya baik PNS dan pegawai lainya di instansi pemerintah dan swasta pastilah selama riwayat mereka bekerja ada yang namnaya halangan entah itu sakit, atau dengan alasan yang sangat mendadak sehingga tidak bisa masuk kerja seperti biasanya.

Khusus bagi PNS misalkan jika tidak bisa masuk kerja tanpa ada alasan yang jelas maka bisa saja akan dikenakan pinalti sedangkan karyawan swasta biasanya akan dikenakan denda.

Nah oleh karena itu dibawah ini anda bisa mencontoh beberapa surat permohonan izin tidak masuk kerja PNS dan Swasta yang akan kami sajikan langsung saja di cek dibawai ini lengkap dengan tata penulisanya yang baik dan benar.

Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kerja PNS

Sebelum membuat surat permohonan izin tidak masuk  kerja, terdapat beberapa hal yang perlu di perhatikan diantaranya yaitu :

Surat Izin Tidak Masuk Kerja PNS
Surat Izin Tidak Masuk Kerja PNS
  1. Menyebutkan identitas dan jabatan anda secara jelas supaya atasan atau pimpinan anda mengetahui siapa yang meminta izin tersebut. Hal ini di maksudkan agar selama anda izin tidak masuk kerja, pekerjaan yang semula di lakukan anda sementara waktu dapat dialihkan pada pekerja yang lainnya
  2. Menyebutkan secara jelas alasan mengapa anda tidak bisa masuk bekerja. Alasan yang di sebutkan harus benar-benar sesuai dengan keadaan yang terjadi, logis dan tidak di buat-buat.
  3. Jika alasan anda tidak masuk kerja karena sakit, maka anda bisa menyertakan surat keterangan sakit dari dokter atau dari tempat anda di rawat. Hal ini berguna sebagai tanda bukti bahwa anda memang benar-benar sakit dan membutuhkan waktu untuk beristirahat.
  4. Perlu juga untuk menyampaikan waktu yang pasti berapa lama anda mendapatkan izin tersebut. Setelah waktu izin berakhir, anda harus siap untuk masuk untuk bekerja kembali.
Agar lebih jelasnya, berikut contoh surat permohonan izin tidak masuk kerja yang bisa anda jadikan pedoman anda

Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kerja Karyawan

Wonosobo, 3 September 2016
Hal    : Permohonan Izin Tidak Masuk KerjaYang terhormat,
Kepala Bagian Personalia
PT Roda Mas
Jalan Angkatan 45 No 7 Wonosobo
Saya yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama Lengkap     :  Rauna Swastika
Alamat            :  Jalan Banyumas Km 6 Selomerto No 15 02-14 Wonosobo
Jabatan         : Staff Administrasi PT. Roda MasDengan ini saya memberitahukan bahwa pada hari Selasa, 4 September 2016 saya tidak bisa masuk untuk bekerja seperti biasanya dikarenakan ada kepentingan keluarga yang sangat mendesak. Sehubungan dengan hal tersebut, saya bermaksud untuk memohon izin untuk tidak masuk kerja pada tanggal tersebut.

Demikian surat izin saya sampaikan dengan sebenar-benarnya. Atas perhatiannya saya  ucapkan terima kasih.

See also  56 Contoh Surat Pribadi dalam Bahasa Inggris & Arti

Hormat saya,

Rauna Swastika

Contoh Surat Izin Tidak Masuk Kerja

Kulon Progo, 17 September 2016Perihal        : Surat Permohonan Tidak Masuk Kerja
Lampiran    : 1 LembarYang terhormat,
Kepala Bagian Personalia
PT. Jaya Mandiri Sejahtera
Jalan Pegangsaan No 15, Kulon ProgoDengan hormat,
Yang bertanda tangan di bawah ini :
Nama Lengkap     : Feril Hattu Wardana
Alamat         : Jalan Ahmad Yani No 7 Pengasih, Kulon Progo
Jabatan         : Kepala Bagian KeuanganBerdasarkan hasil pemeriksaan dokter pada Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wates yang menyatakan bahwa saya harus mendapatkan perawatan rumah sakit selama 4 haru terhitung dari hari ini. Sehubungan dengan hal tersebut, saya bermaksud memohon kebijaksanaan dari bapak/Ibu pemimpin untuk berkenan memberikan izin tidak masuk dalam bertugas selama hari tersebut. Sebagai bukti, saya lampirkan hasil pemeriksaan dokter Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wates pada lembar terpisah.

Demikian permohonan izin yang bisa sampaikan, atas perhatian dan kebijaksananyya saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya,

 

Feril Hattu Wardana

 

Ok demikianlah yang bisa kami hadirkan hari ini mengenai cara membuat surat permohonan izin tidak masuk kerja lengkap dengan contohnya dimana bisa anda pergunakan sebagaimana mestinya dan semoga cepat sembuh kami doakan kepada sahabat di rumah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *